Bab X
Pengobatan Tradisional HIV/AIDS
PENDAHULUAN
Deskripsi singkat: Pengobatan medis modern lewat AZT terhadap penderita
HIV/AIDS tidak mampu menyembuhkannya melainkan hanya untuk memperlama daya
tahan hidup penderita. Pengobatan modern itu selain berbiaya mahal juga harus
dilakukan terus menerus, selain pemeriksaan laboratorium secara reguler. Bagi
orang miskin perawatan dan biaya hidup penderita dirasa terlalu mahal,
akibatnya tidak banyak dari mereka yang berobat secara teratur.
Solusi pernah dicoba negara lain seperti Cina dimana pengobatan tradisional
Cina mampu mengobati penderita. Pengobatan tradisonal Cina dianggap cocok untuk
kondisi terminal sehingga rasa nyeri pada penderita HIV atau kanker akan
berkurang, ketergantungan pada obat nyeri juga hilang.
Di Indonesia ramuan tradisional juga dipercaya bisa mempertahankan
penderita agar hidup lebih lama. Ramuan jamu Jawa atau buah maga dari Papua
dipercaya ampuh untuk mengobati HIV.
Pengobatan tradisional meski bersifat sebagai perawatan/pencegahan namun
karena berbiaya murah maka penderita cenderung memilhnya. Tiadanya efek samping
juga menjadi pertimbangan. Pengobatan tradisional untuk HIV ini diharapkan
mamp[u mengurangi ketergantungan negara pada bahan baku obat dari luar negeri
yang harganya semakin meningkat. Diperlukan riset yang terus menerus untuk
menemukan formula obat tradisional yang lebih efektif untuk HIV. Pamor
Indonesia lewat kearifan lokal diharapkan mampu meningkat.
Manfaat: upaya pengobatan alternatif harus dilakukan agar daya tahan hidup
penderita bisa lebih lama
Relevansi: mahalnya biaya pengobatan modern mengakibatkan angka dropout
berobat tinggi, perlu solusi untuk mengatasinya
Learning outcome: diharapkan pengobatan tradisional mampu menggantikan
biaya pengobatan modern yang sangat mahal.
PENYAJIAN
Penyajian: PPT akan menginformasikan mengenai manfaat pengobatan
tradisional baik bagi penyakit HIV maupun kondisi terminal lainnya.
Ilustrasi: beberapa jamu yang dianggap
mampu mengobati AIDS
Aktivitas: carilah sumber yang menyebut ramuan/tumbuhan tertentu mampu
memperpanjang hidup penderita HIV
Tugas: perbandingkan biaya pengobatan medis modern dan tradisional dalam
perawatan HIV/AIDS
Latihan: identifikasi apa kelemahan pengobatan tradisional di Indonesia?
Rangkuman: pengobatan tradisional sebagai upaya penyembuhan perlu didukung
lewat riset yang akademik sebab hasilnya diharapkan mampu menggantikan
pengobatan modern yang mahal dan menyedot devisa negara.
PENUTUP
Tes formatif dan kuncinya:-
Petunjuk penilaian:-
Tindak lanjut:-
Artikel / File ini diambil dari elisa.ugmac.id dimana file ini merupakan karya dari dosen Fakultas Ilmu Budaya UGM pengampu materi kuliah Antropologi HIV Dan Aids- Atik Triratnawati